Diploma Tiga Administrasi Perkantoran

D3 Administrasi Perkantoran

Visi :

“Menjadi program studi vokasi yang unggul dalam menghasilkan tenaga administrasi profesional, adaptif terhadap perkembangan teknologi digital, dan berdaya saing nasional serta internasional dengan menjunjung tinggi nilai etika dan layanan prima.”

Misi :

  1. Menyelenggarakan pendidikan administrasi perkantoran berbasis praktik industri dan teknologi digital.
  2. Mengembangkan keterampilan layanan administrasi modern dan komunikasi profesional.
  3. Melaksanakan kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat di bidang tata kelola administrasi usaha.
  4. Membina mahasiswa agar memiliki karakter kerja yang tangguh, teliti, dan beretika.
  5. Membangun kerja sama dengan perusahaan dan instansi.

Sasaran : 

  1. Penguatan Tata Kelola Politeknik
  2. Penguatan Penyelenggaran Pendidikan dan Kualitas Lulusan
  3. Penguatan Penelitian dan Pengabdian Masyarakat;
  4. Peningkatan Kualitas dan Kuantitas Keuangan, SDM serta Sarana dan Prasarana;
  5. Peningkatan Pemasaran dan Kerjasama.

Tujuan :

  1. Menghasilkan Lulusan yang Memiliki Kompetensi Administrasi Perkantoran Berbasis Praktik Industri dan teknologi Digital Sehingga Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan Dunia Kerja Modern;
  2. Mencetak Tenaga Administrasi yang terampil Dalam Layanan Adminsitrasi Modern dan Komunikasi Profesional baik secara Lisan maupun Tulisan;
  3. Mendorong Terciptanya Karya Penelitian dan Kegiatan Pengabdian Masyarakat di Bidang Tata Kelola Adminsitrasi Usaha Yang Dapat Memberikan Kontribusi Nyata bagi Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Kebutuhan Masyarakat;
  4. Membentuk Lulusan yang Memiliki Karakter Kerja Tangguh, Teliti, Disiplin, Serta Menjunjung Tinggi Etika Profesi sehingga dapat Dipercaya Dalam Dunia Kerja;
  5. Menjalin dan Mengembangkan Jejaring Kerja Sama dengan Perusahaan dan Instansi Guna Memperkuat Relevansi Kurikulum, mendukung Pelaksanaan Praktik Kerja serta Meningkatkan Peluang kerja Lulusan;

Profil Lulusan : 

(Profil Lulusan 01) 

Tenaga Administrator Perkantoran

Menjadi Diploma Tiga yang memiliki karakter, sikap, profesional dan tanggung jawab terhadap pekerjaan di bidang Administrasi Perkantoran sesuai dengan keahliannya secara mandiri.

(Profil Lulusan 02)

Tenaga Administrasi Profesional

Menjadi tenaga administrasi profesional dengan menguasai teknik dalam mengoperasikan peralatan atau media perkantoran.

(Profil Lulusan 03)

Tenaga Arsiparis

Menjadi tenaga ahli Arsiparis dengan menguasai konsep teknik digitalisasi, menyiapkan dokumentasi, Pengelolaan relasi Publik dan pelayanan prima yang didasarkan pada pemikiran kreatif, inovatif dan bertanggung jawab atas hasilnya.